Halaman

Senin, 22 Juli 2024

Resume-26 Berkarya & Berprestasi di Kancah Nasional Lewat Menulis (Senin, 22 Juli 2024-KBMN31)

 

Materi            : Berkarya & Berprestasi di Kancah Nasional Lewat Menulis

Narasumber   : Rita Wati, M.Kom..

Moderator     : Raliyanti


Salam dan bahagia.

Malam ini malam inspirasi bagi saya. KBMN Gelombang 31 pertemuan ke-26 ini mengenalkan saya pada sosok narasumber yang sungguh menginspirasi dengan segudang prestasi membanggakannya. Ibu Rita Wati, M.Kom seorang Guru Penggerak yang juga alumni KBMN Gelombang 10 dan penyandang gelar Guru Inspiratif dari Kemendikbudristek pada tahun 2021. Sosok moderator yang mendampingi beliau juga merupakan sosok inspiratif yang tidak asing lagi bagi kami para peserta KBMN gelombang 31 ini yaitu Bunda Raliyanti. 
https://www.cikgurita.com/2022/06/about-me.html


Belajar dari Perjalanan Mencapai Prestasi 

Pada pertemuan ini, narasumber berbagi kisah sukses beliau dalam dunia menulis. Sebagaimana dikisahkan beliau bahwa prestasi-prestasi beliau dimulai dari aktivitas menulis yang dilakukannya.

Buku antologi adalah karya pertama Ibu Rita yang berhasil dicetak saat mengikuti kelas belajar menulis pada tahun 2020 saat pandemi Covid-19 melanda nusantara. Betapa bahagianya beliau saat melihat cover buku antologi yang digarapnya atas ajakan Ibu Kanjeng akhirnya tercetak. Merasa sangat senang karena akhirnya bisa ikut menulis buku dan tujuan awal beliau yaitu ingin mempunyai buku karyanya sendiri akhirnya terwujud nyata.

Berawal dari buku antologi yang digarapnya bersama teman-teman lainnya, kemudian berkembang dengan melahirkan buku Solo pertamanya yang menjadi syarat mendapatkan sertifikat kelulusan dari KBMN. Beliau mengakui bahwa keterampilannya menulis maju dengan pesat berkat mengikuti kelas belajar menulis KBMN.

Tidak hanya berhenti pada karya buku Solonya yang berjudul "25 Trik Jitu". Perjalanan mengasah terus keterampilan menulisnya berlanjut dengan memenuhi setiap tantangan menulis yang datang. Beliau menantang dirinya sendiri untuk menulis buku lagi, di mana saat itu beliau ingin membuktikan benar tidaknya bahwa menulis buku itu tidak lama, cukup 1 sampai 3 minggu saja sudah bisa menerbitkan sebuah buku. Ternyata beliau membuktikan pada dirinya sendiri bahwa itu benar. Buku Solo kedua beliau berhasil ditulis dalam waktu 3 minggu.

Tantangan berikutnya datang saat Ibu Rita mengikuti kelas menulis lainnya yang mengharuskannya menulis selama 1 bulan dan dituangkan di dalam blog. Saat menerima tantangan tersebut, beliau sudah memiliki tekad bahwa setiap tulisannya akan dikumpulkan untuk dijadikan buku. Seperti tantangan sebelumnya, beliau pun berhasil melahirkan karya buku yang berjudul "25 Tutorial Tools Pembelajaran Daring dan Luring".

Seiring dengan berkembangnya keterampilan menulisnya, berkembang dan meningkat pula tantangan yang ingin ditaklukkannya. Beliau mulai mengikuti lomba menulis pertama yang mengharuskannya menulis antologi cerpen selama 1 bulan. Sama seperti tekadnya pada tantangan sebelumnya, Ibu Rita juga sejak awal menginginkan tulisan-tulisannya ini dibukukan dengan memberikan sebuah tema besar yaitu "cerpen". Walaupun sempat mengalami kebuntuan pada proses penulisan cerpen-cerpen tersebut, pada akhirnya buku Antologi Cerpen karyanyanya pun terbit dengan judul "Tiara" dan berhasil menjadi best seller.

Dari kedua tantangan yang telah berhasil dilakukannya itu, terbitlah buku-buku karya beliau lainnya dengan genre tulisan yang beragam seperti buku manajemen dan buku biografi. Lahirnya karya-karya tulisan beliau melahirkan juga quote yang ditulisnya yaitu, "Kemampuan Menulis Dengan Baik dan Efektif Dapat Membuka Peluang Luas Untuk Berprestasi".

Benar saja, sesuai dengan quotenya tersebut segudang prestasi berhasil diraih hingga saat ini. Beliau aktif mengikuti lomba-lomba menulis bergengsi dengan beragam tantangan yang tentu saja tidak mudah. Yang juga istimewa adalah beliau berhasil menjadi lulusan terbaik jenjang Magister tanpa tesis berkat segudang prestasi lomba menulis nasional yang diraihnya.

Berawal dari aktivitas-aktivitas menulisnya dan bergabung dengan komunitas-komunitas menulis, beliau berhasil mendapatkan kehormatan untuk menjadi moderator dan narasumber di berbagai event bergengsi tingkat nasional.

Berikut beberapa catatan penting yang dibagikan oleh narasumber.

Manfaat menulis dari segi kesehatan;
  1. Meredakan stress
  2. Memecahkan masalah dengan lebih baik
  3. menuangkan perasaan sesuai keinginan
  4. memperbaiki suasana hati
  5. meningkatkan daya ingat
Manfaat menulis dari segi lainnya;
  1. Mengispirasi dan mempengaruhi bagi diri sendiri maupun bagi orang lain yang membacanya
    • Bagaimana tulisan yang kuat dapat mengispirasi, mengubah pandangan, dan menggerakkan tindakan
  2. Memperluas wawasan dan pengetahuan bagi diri sendiri maupun bagi orang lain yang membacanya
    • Menulis sebagai cara untuk terus belajar dan memperdalam pemahaman tentang berbagai topik
  3. Mendapatkan pengakuan dan penghargaan
    • Penghargaan dan pengakuan sebagai hasil dari dedikasi terhadap menulis
  4. Mempengaruhi pada karier dan reputasi penulis
    • Mendapat undangan untuk menulis dan menjadi narasumber
Tips & Trik Menulis
  1. Menulislah topik yang disenangi
  2. Kuasai diri sendiri
  3. Tulis semua ide yang muncul
  4. Buat judul yang menarik
  5. Fokus pada topik pembahasan
  6. Perbanyak baca buku sejenis
  7. Sering-sering berlatih
  8. Pilih diksi yang tepat
  9. Sisipi dengan perumpamaan
  10. Melakukan riset
  11. Ekspresi dan emosi di dalam tulisan
Tips & Trik Berprestasi
  1. Mencari informasi lomba yang berkaitan dengan menulis (lomba blog, menulis artikel, essay, cerpen)
  2. Baca dan cermati ketentuan lomba
  3. Gali ide dengan research
  4. Cari lomba yang pesertanya sedikit
  5. Berdoa dan terus berusaha/ tidak mudah putus asa
Menyimak semua yang telah disampaikan narasumber, seperti mendapatkan berlimpah harta karun dari seorang tokoh inspiratif yang murah hati dan juga murah ilmu.

Demikian materi yang diberikan oleh narasumber pada pertemuan ke-26 ini. Semoga semua ilmu yang telah dibagikan cuma-cuma oleh beliau ini dapat menambah wawasan sebagai penulis pemula dan menggerakkan kita untuk mulai menulis. 

(Sumber: Materi Narasumber, Ibu Rita Wati, M.Kom., dalam Kelas Belajar Menulis KBMN PGRI Gelombang 31- https://www.youtube.com/watch?v=cxvFWvkritw)



Terima kasih.

Nancy Olivia, M.Pd








 


10 komentar:

Resume-30 Teknik Promosi Buku (Rabu, 7 Agustus 2024-KBMN31)

  Materi            : Teknik Promosi Buku Narasumber   : Akbar Zainudin, MM., MNE., M.Pd. Moderator     :  Dyah Kusumaningrum, ST. Salam dan...